HAL-HAL YANG PERLU KAMU PERSIAPKAN MENJELANG PERGANTIAN TAHUN
Malam tahun baru segera tiba, kini saatnya kamu harus sudah mulai melakukan persiapan. Mau berkumpul dengan keluarga atau teman adalah pilihan. Yang penting kamu harus membuatnya semenarik dan semeriah mungkin, agar suasana menjadi riang dan hangat.
Momen pergantian tahun yang datang satu kali dalam setahun ini juga selalu disambut dengan penuh antusias oleh seluruh masyarakat dunia. Ada banyak pesta perayaan yang digelar untuk memeriahkan acara pergantian tahun ini, mulai dari pesta kembang api, pawai, pertunjukan seni, hingga acara musik.
Kamu sendiri, akan menyiapkan apa untuk perayaan tahun baru 2019 kali ini? Apakah cukup nonton bareng keluarga atau teman ? ataukah BBQ di halaman belakang rumah ? apapun acaranya seabiknya, kamu simak dulu yuk beberapa hal yang WAJIB kamu lakukan untuk menyambut pergantian tahun kali ini.
- Siapkan budget menyambut pergantian tahun dengan sebaik mungkin
Hal utama yang wajib kamu lakukan adalah mempersiapkan budget terlebih dahulu. Nggak mau kan after pergantian tahun kamu krisis keuangan. Ini baik kamu lakukan agar kamu memiliki batasan dalam pengeluaran saat malam tahun baru. Cara membuat anggaran budget tahun ini bisa kamu lakukan dengan sederhana lho, kamu bisa memulainya dari kamu merayakannya dimana? Dirumah? Dir luar kota? Atau diluar negri? Budget dirumah tentunya beda dong sama diluar kota atau diluar negri. Kalau dirumah cukup siapkan makanan, dekorasi, kembang api. Tapi kalau di luar kamu harus pikirkan transportasi & akomodasi.
- Rencanakan acara tahun baru dengan matang
Setelah budget kamu siapkan, selanjutnya kamu harus menentukan acara seperti apa yang akan kamu buat. Kalo kamu merencanakan menghabiskan malam pergantian tahun dirumah, maka kamu wajib merancang acaranya. Berikan games-games seru yang bisa dimainkan oleh banyak orang. Jangan lupa pakai hiburan biar makin rame.
Tapi, kalau kamu mengahbiskan malam pergantian tahun diluar, kamu harus mencari tau popular destination atau attraction tourism yang berada disekitar tempat menginap. Kalau bisa dekat dengan penginapan biar kamu bisa track lalulintasnya seperti apa karena biasanya tahun baru macet.
- Tetap perhatikan kondisi kesehatan
Desember identik dengan hujan, kamu juga harus memperhatikan kondisi kesehatan kamu. Karena malam tahun baru bisasanya pukul 00.00 lebih, maka wajib buat kamu mengisi perut serta konsumsi vitamin supaya kondisi kamu tetep fit. Kenakan pakaian hangat juga kalau berada di tempat dingin. Dan kalau keluar jangan lupa sedia obat-obatan untuk mengantisipasi hal yang tidak diinginkan.
- Resolusi tahun 2020 wajib kamu buat sebagai doa yang akan terwujud
Merayakan tahun baru nggak akan lengkap dong kalo nggak ada resolusi yang akan dicapai di tahun bverikutnya. Saat membuat resolusi next year, jangan lupa memasukkan relousi financial juga ya. Karena bagaimanapun juga kondisi financial harus lebih dibanding tahun sebelumnya. Dengan membuat resolusi financial, kehidupan keuangan juga mengalami kemajuan dan siapa tau bisa mencapai kemerdekaan financial di tahun depan.
Nah, itu dia hal yang bisa kamu persiapkan menyambut pergantian tahun kali ini. Semoga malam tahun mu berjalan dengan lancar serta meriah bersama dengan orang-orang tersayang yaaaa….
Happy welcoming new year 2020 !!!